Berolahraga Saat Bulan Ramadhan Dan Sebelum Berbuka Puasa

Olahraga Jelang Berbuka Puasa Bisa Bantu Turunkan Berat Badan Lho  
Puasa memiliki manfaat yaitu  saat lemas itu paling baik olahraga, terutama yang ingin menurunkan berat badan. Kenapa? Karena saat itu gula darah rendah dan tanpa asupan makanan. Akhirnya tubuh mengambil energi dari lemak yang tersimpan di tubuh,





Proses ini dikatakan oleh dr Muchtar sebagai proses glukoneogenesis. Ia menjelaskan bahwa glukoneogenesis merupakan proses pengubahan glukosa dari sumber bukan karbohidrat.



Ketika berolahraga tentu tubuh membutuhkan energi, sementara asupan energi dari makanan tidak ada ketika berpuasa. Tubuh pun mengambil cadangan lemak untuk diubah menjadi glukosa dan diserap sebagai energi.



Olahraga yang dilakukan pun bebas, hanya diutamakan jenis olahraga aerobik. Jogging, berlari hingga bersepeda merupakan beberapa bentuk olahraga.



"Coba aja, nanti setelah olahraga pasti segar karena kebutuhan energi sudah tersuplai oleh lemak yang diubah menjadi glukosa. Tak usah lama-lama, 30 menit dalam sehari sudah cukup untuk berolahraga.



sumber: http://health.detik.com/

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Berolahraga Saat Bulan Ramadhan Dan Sebelum Berbuka Puasa"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel